Kamis, 19 September 2019

BELAJAR BERDEMOKRASI, MTS. SYAFIIYAH BESUK ADAKAN PEMILIHAN KETUA OSIS



BELAJAR BERDEMOKRASI, MTS. SYAFIIYAH BESUK ADAKAN PEMILIHAN KETUA OSIS
By
Om Chieck
 -            
September 18, 2019
OSISMTSSYAFIIYAH BESUK; Pembelajaran demokrasi kepada siswa MTs. Syafiiyah Besuk menggelar pemilihan ketua OSIS, Rabu (18/9/2019). Kegiatan yang mengadopsi sistem pemilihan yang dilaksanakan oleh KPU ini di dahului oleh penyampaian Visi dan Misi calon ketua OSIS di hadapan seluruh siswa, Sabtu (14/9/2019).
Mekanisme pemilihan ketua OSIS merupakan agenda tetap pengurus OSIS . Setiap siswa bergantian memberikan hak suaranya  di mulai dari kelas VII sampai dengan kelas IX dan Guru, tersedia beberapa bilik suara bagi pemilih, sehingga pemilihan ketua OSIS dijamin kerahasiannya.
Moment ini cukup menarik bahkan bisa dibilang unik. Pasalnya sistem yang digunakan dalam pemilihan Ketua OSIS mengadopsi sistem yang biasa digunakan oleh KPU dalam pemilhan umum, dimana setiap pemilih diberikan selembar kertas suara yang diberi nomor sesuai dengan nomor urut yang dimiliki oleh masing-masing calon.
Selanjutnya pemilih memberikan hak suara dengan cara mencoblos salah satu nomor sesuai dengan nomor urut Calon Ketua OSIS yang dijagokan, dan setelah itu surat suara yang telah dicoblos dimasukan ke dalam kotak suara. Untuk menghindari adanya pemilih ganda, setiap usai memberikan hak suaranya para pemilih wajib mencelupkan jari kedalam wadah yang berisi tinta.
Ada 3 pasang calon ketua dan wakil ketua OSIS yang harus dipilih, semua calon memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Nuril Hidayati selaku ketua KP3SO (Kelompok Penyelenggara Pemilihan dan Pemungutan Osis) mengatakan bahwa calon pemilih ada 238 sesuai dengan DPT (Daftar Pemilih Tetap), terdiri dari 210 siswa dan 28 merupakan guru dan karyawan. Mereka semua memiliki hak suara yang sama.
“Pelaksanaan Pemilihan Ketua OSIS dengan menggunakan sistem pemilu ini merupakan sebuah proses pembelajaran demokrasi secara langsung bagi seluruh siswa. Sehingga kedepanya saat menghadapi Pemilu para siswa tidak canggung lagi, karena telah memiliki pengalaman pada saat di sekolah. Selain itu kegiatan ini juga bertujuan menanamkan sikap jujur dan sportif bagi setiap siswa”, Kata Bpk. H. Aminuddin, SH. Kepala MTs. Syafiiyah dalam sambutannya.
Ibu Junaidah, S.PdI, salah satu guru yang ikut menyalurkan suaranya mengatakan “Bagi kandidat yang bersaing diharapkan dapat  menerima apapun hasil yang diperoleh dalam proses pemilihan yang dilaksanakan. Selain itu Ketua OSIS yang nantinya terpilih  diharapkan mampu menjadi sosok yang bisa memimpin dan memberikan contoh yang baik bagi temannya”.

Daru tiga Pasangan Calon Ketua dan Wakil Ketua yang berhasil terpilih pada pemungutan suara tersebut adalah Achmad Noval Al Barik dan Fauziah Ahmad (Al-Fauziah) dari kelas VIII A, menggantikan Pasangan Ketua dan Wakil Ketua Nuril Hidayati dan Jakfar Ahmad Reza yang sudah duduk di kelas IX. (osis.red)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PELANTIKAN PENGURUS OSIS MTs. SYAFIIYAH BESUK PROBOLINGGO PERIODE 2019/2020

MTs. Syafiiyah Besuk Probolinggo melaksanakan Upacara Pelantikan Pengurus OSIS Periode 2019 – 2020 pada Hari Senin, tanggal 23 September...